TUBAN, arsip.bhantaran.com — Pasangan suami istri, Wito (41) dan Lasmi (38) warga dusun Krasa’an RT 02 RW 02 desa Kumpulrejo Kecamatan Parengan Kabupaten Tuban tertimpa pohon Trembesi saat melewati jalan Raya Parengan -Bojonegoro, Minggu (29/11/2020) sekitar pukul 16.15 WIB.
Dari Kejadian tersebut mengakibatkan pasangan suami istri ini mengalami luka serius dan langsung dilarikan ke RSUD Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro guna mendapatkan penanganan medis.
Unit sepeda motor Supra X milik korban mengalami rusak parah akibat tertimpa pohon. Sore itu, terjadi hujan lebat disertai angin kencang yang mengakibatkan pohon Trembesi dipinggir jalan tumbang.
Menurut Suparno (45) warga setempat saat dilokasi kejadian pada arsip.bhantaran.com mengatakan, pasangan suami istri tersebut pulang dari mengahadiri hajatan di dusun Gampeng desa Parangbatu, tuturnya.
Suparno, anggota Taruna siaga Bencana (TAGANA) Kabupaten Tuban ini menghimbau pada masyarakat khususnya pengguna jalan agar selalu berhati – hati ketika melewati jalan Parengan – Bojonegoro, apalagi saat hujan disertai angin karena rawan pohon tumbang, pungkasnya.
Anggota Koramil dan anggota Polsek Parengan dengan dibantu warga desa Parangbatu membersihkan pohon Trembesi yang tumbang di jalan arus Parengan – Bojonegoro.
(yon/Red/bn)